Hadits no 19
Do'a Rasulullah Kepada Suami Istri
عن أبي هريرة قال : قال رسول الله صلى الله عليه وسلم :
رَحِمَ اللهُ رَجُلاً قَامَ مِنَ اللََّيْلِ فَصَلََّى , وَأَيْقَظَ امْرَأَتَهُ فَصَلََّتْ , فَإِنْ أَبَتْ نَضَحَ فِي وَجْهِهَا الْمَاءَ , وَرَحِمَ اللهُ امْرَأَةً قَامَتْ مِنَ اللََّيْلِ فَصَلََّتْ , وَأَيْقَظَتْ زَوْجَهَا فَصَلََّى , فَإِنْ أَبَى نَضَحَتْ فِي وَجْهِهِ الْمَاءَ

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu’anhu, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Semoga Allah merahmati seorang lelaki yang bangun di waktu malam lalu mengerjakan shalat, dan ia membangunkan istrinya lalu, si istri mengerjakan shalat. Apabila istrinya tidak mau bangun, maka ia memercikkan air ke wajah istrinya. Dan semoga Allah merahmati seorang wanita yang bangun di waktu malam lalu mengerjakan shalat, dan ia membangunkan suami lalu, si suami mengerjakan shalat. Apabila suaminya tidak mau bangun, maka ia memercikkan air ke wajah suaminya.”
TAKHRIJ HADITS :
Hadits ini Shahih.

1. Diriwayatkan oleh Imam Abu Daud rahimahullah didalam kitab as-Sunan nya, hadits no 1450. Syaikh al-Albani rahimahullah berkata : “Hadits Hasan Shahih.” [Shahih Sunan Abu Daud 1/399]. Syaikh Syu’aib dkk mengatakan : “Sanad nya Kuat” [Takhrij Sunan Abu Daud 2/582]

2. Diriwayatkan oleh Imam An-Nasa’i rahimahullah didalam kitab as-Sunan nya, hadits no 1610. Syaikh al-Albani rahimahullah berkata : “Hadits Hasan Shahih”

3. Diriwayatkan juga oleh Imam Ibnu Majah rahimahullah didalam kitab as-Sunan nya, hadits no 1336. Syaikh al-Albani rahimahullah berkata : “Hadits Hasan Shahih.” Dan Syaikh Syu’aib dkk mengatakan : “Sanad nya kuat.” [Takhrij Sunan Ibnu Majah 2/361]

4. Diriwayatkan juga oleh Imam Ibnu Hibban rahimahullah didalam kitab Shahih nya, hadits no 2567. Syaikh Syu’aib hafizhahullah mengatakan : “Sanad nya Kuat.” [Al-Ihsan fi Taqrib Shahih Ibnu Hibban 6/306-307]

5. Diriwayatkan juga oleh Imam Ibnu Khuzaimah rahimahullah didalam kitab Shahih nya, hadits no 1148. Syaikh Al-Adzmi hafizhahullah mengatakan : “Sanadnya Shahih.”

6. Diriwayatkan juga oleh Imam Ahmad rahimahullah didalam kitab al-Musnad nya, hadits no 7410. Syaikh Syu’aib dan kawan – kawan (dkk) mengatakan : “Sanad nya kuat.” [Takhrij al-Musnad Ahmad 12/372] dan Syaikh Ahmad Syakir rahimahullah mengatakan : “Sanad nya Shahih.” [Takhrij al-Musnad Ahmad 7/213]
FAIDAH HADITS :
1. Hadits ini menjadi motivasi bagi suami isteri, agar mereka saling tolong menolong dalam melakukan kebaikan.
2. Hadits ini menjadi landasan bahwa bolehnya membangunkan orang yang tidur dengan menggunakan air atau semisalnya.
3. Hadits ini menjadi motivasi agar suami isteri selalu berlemah lembut terhadap pasangan nya.
 
Top