Hadits no 5

Pilihlah Calon Suami mu, walaupun Sesaat.

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ، قَالَ : قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم : " إِذَا خَطَبَ إِلَيْكُمْ مَنْ تَرْضَوْنَ دِينَهُ وَخُلُقَهُ فَزَوِّجُوهُ إِلاَّ تَفْعَلُوا تَكُنْ فِتْنَةٌ فِي الأَرْضِ وَفَسَادٌ عَرِيضٌ "

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu'anhu, Rasulullah Shallallahu'alaihi wa sallam bersabda : "Apabila datang kepada kalian selaki - laki yang kalian ridhai agama dan akhlak nya, maka nikahkanlah dia (dengan anak mu). Jika tidak maka niscaya akan terjadi fitnah dimuka bumi da kerusakan yan besar." [Hadits Hasan Shahih : Diriwayatkan oleh Imam At-Tirmidzi rahimahullah, hadits no 1084. Dihasan shahihkan oleh Syaikh Al-Albani rahimahullah dalam Shahih Sunan at-Tirmidzi 1/551]

عَنْ أَبِي حَاتِمٍ الْمُزَنِيِّ، قَالَ : قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم : " إِذَا جَاءَكُمْ مَنْ تَرْضَوْنَ دِينَهُ وَخُلُقَهُ فَأَنْكِحُوهُ إِلاَّ تَفْعَلُوا تَكُنْ فِتْنَةٌ فِي الأَرْضِ وَفَسَادٌ "

Dari Abu Hatim Al-Muzani Radhiyallahu'anhu, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
“Apabila datang kepada kalian orang yang kalian ridhai akhlak dan agama nya, maka nikahkanlah dia (dengan anak mu). Jika tidak kalian lakukan akan terjadi fitnah di muka bumi dan kerusakan yang luas” [Hadits Hasan : Dikeluarkan oleh Imam At Tirmidzi rahimahullah, hadits no 1085. Dihasankan oleh Syaikh Al-Albani rahimahullah dalam Shahih Sunan at-Tirmidzi 1/551]
 
Top